pustaka.png
basmalah2.png


28 Jumadil-Awwal 1445  |  Selasa 12 Desember 2023

A New You: Ketika Anda Ingin Merubah Karir

Fiqhislam.com - Sekitar sepuluh tahun lalu ketika berada di puncak karir saya yang lama, ruang kantor saya yang mewah di puncak gedung dengan bentuk bangunan yang unique di Kuningan – Jakarta – tidak membuat saya bisa menikmatinya.

Kamar mandi di ruang kerja saya – hanya pernah saya pakai sekali dalam enam tahun jabatan, demikian pula ruang gym di atasnya – hanya pernah saya tengok sekali.

Tiga golf membership yang menjadi fasiitas direksi – tidak satupun pernah saya pakai – akhirnya saya kembalikan ke perusahaan setelah dua tahun.
Mengapa demikian ? Karena setelah 15 tahun di industri yang sama, pekerjaan itu menjadi semacam rutinitas yang membosankan – di level apapun. Saat itu yang ada di benak saya hanya satu, yaitu bagaimana bisa berubah...!.

Perasaan ingin berubah semacam ini bisa juga melanda diri Anda saat ini dalam bidang pekerjaan apapun.

Majalah bisnis terkemuka dunia – Fortune – edisi pekan lalu juga mengulas fenomena ini, fenomena orang-orang yang berubah drastis dalam karirnya. Maka bila Anda termasuk orang-orang yang ingin membuat perubahan drastis dalam karir Anda.

Berikut langkah-langkahnya menurut Fortune – yang tidak jauh berbeda dengan yang saya parktekkan.

1. Get Online For Real

Re-invention karir Anda di jaman ini, hampir pasti akan memerlukan wawasan atau bahkan penguasaan teknologi. Apakah Anda ingin bergerak di bidang pertanian, peternakan ataupun e-commerce ; penguasaan teknologi menjadi mutlak. Bila dalam latar belakang pekerjaan Anda atau pendidikan Anda sebelumnya belum bersentuhan dengan teknologi, jangan kawatir karena kini begitu mudahnya belajar menguasai teknologi informasi ini – anak-anak Anda-pun barangkali bisa membantu.

2. Start From The Scratch

Dalam dunia yang sangat volatile ini, banyak goncangan terjadi di dunia usaha tetapi juga banyak sekali peluang baru muncul. Bila Anda bersedia meng-explorasi peluang-peluang baru tersebut dari nol – maka inilah peluang bagi Anda tersebut – peluang untuk menjad a new you. Diri Anda dengan karir yang sangat berbeda dengan sebelumnya.

3.Learn By Doing

Tidak ada pelajaran yang lebih efektif dari melakukannya secara langsung. Enaknya mencoba sesuatu yang baru itu adalah belum ada standar-nya yang harus begini atau begitu; Anda bisa mencobanya dan kemudian terus memperbaikinya.

4. Share The Wealth

Di dunia Anda yang lama, kemungkinan besarnya competitive advantage adalah milik sekelompok orang dan merekalah yang menikmatinya sendiri. Di dunia yang Anda akan bangun kali ini environment-nya sudah berbeda, berbagi adalah karakter inovasi business yang sukses di era wikinomics ini.

5. Cut Back Fast

Di dunia Anda yang lama, sukses dalam karir kemungkinan identik dengan fasitlitas mobil yang wah, kantor mewah dengan berbagai fasilitasnya dlsb. Di dunia yang baru ini, orang tidak peduli dengan mobil dan kantor. Apresiasi akan diberikan terhadap orang-orang yang banyak karya dan prestasinya, prestasi membangun usaha, menciptakan lapangan kerja, berbagi kemakmuran tidak hanya untuk dirinya sendiri.

6. Prioritize Your Passions

Setelah sekian tahun berkarya dalam satu bidang, pertama kalinya Anda keluar dari dunia Anda yang lama ke dunia yang baru akan membuat Anda seperti mau meledak. Ingin berbuat ini itu, membangun ini itu dlsb.dlsb. Prioritaskan berdasarkan mana yang paling mungkin Anda lakukan, paling besar peluang berhasilnya, paling sesuai dengan sumber daya yang Anda miliki dlsb.

Selain enam hal yang perlu dilakukan menurut Fortune tersebut diatas, saya juga melakukan hal lain yaitu membangun dunia pergaulan yang baru sambil mengurangi pergaulan dengan dunia saya yang lama.

Mengapa ini perlu? Utamanya di awal-awal usaha ketika kita ber-jibaku membangun segala sesuatunya dari nol – banyak sekali godaan dari pergaulan yang lama yang akan menarik kita kembali ke dunia yang lama. Bila ini terjadi, kita tidak akan bisa berubah kecuali sudah terpaksa – ketika dunia yang lama-pun sudah tidak memerlukan kita lagi.

Maka bila Anda ingin menjadikan diri Anda diri yang baru, a new you?, kerjakan PR Anda dan bersiap-siaplah untuk berubah !. Al-Quran mengatakan,

اللّهَ لَمْ يَكُ مُغَيِّراً نِّعْمَةً أَنْعَمَهَا عَلَى قَوْمٍ حَتَّى يُغَيِّرُواْ مَا بِأَنفُسِهِمْ وَأَنَّ اللّهَ سَمِيعٌ عَلِيمٌ

.... sesungguhnya Allah sekali-kali tidak akan merubah sesuatu nikmat yang telah dianugerahkan-Nya kepada sesuatu kaum, hingga kaum itu merubah apa yang ada pada diri mereka sendiri, dan sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui...(QS : 8 : 53)

Oleh: Muhaimin Iqbal 
Muhaimin Iqbal adalah kolumnis hidayatullah.com dan Direktur Gerai Dinar
hidayatullah.com